Bukber dengan Pemred, Kadiv Humas Polri Apresiasi Peran Media Sukseskan Pengamanan Agenda Nasional dan Internasional

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:04 WIB

40114 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta — Divisi Humas Polri menggelar acara buka bersama dengan pemimpin redaksi (Pemred) media di kawasan Jakarta Selatan, Rabu, 27 Maret 2024.

Pada kesempatan itu, Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengucapkan terima kasih atas peran media massa atas pemberitaan positif terkait dengan pengamanan agenda-agenda nasional dan internasional.

Menurut Sandi, dengan kolaborasi tersebut, upaya Polri dalam pengamanan agenda nasional maupun internasional maupun penanganan bencana diapresiasi oleh masyarakat. Hal ini tentunya, meningkatkan kepercayaan publik terhadap Korps Bhayangkara.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan media atas bantuannya yang telah menginformasikan kepada masyarakat terkait dengan berbagai pelaksanaan tugas Polri, sehingga keberhasilan-keberhasilan Polri diapresiasi masyarakat dan hal ini terukur dengan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” kata Sandi dalam sambutannya.

Baca Juga :  Wajib dibalas! Hari ini surat ke-2 ke Wamenkumham RI resmi terkirim terkait Gerard Debetz

Alumni Akpol 1995 ini juga bersyukur atas dukungan media massa, Pemilu 2024 bisa berlangsung aman dan damai. Dirinya menyaksikan atas kolaborasi tersebut tercipta ruang publik yang sejuk dan damai baik di dunia nyata maupun di ruang siber.

“Mari kita bersama tetap merawat kebhinekaan dan menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI,” tandasnya.

Ia juga mengingatkan, bahwa kedepan masih banyak agenda penting yang dilaksanakan oleh Polri. Yang terdekat yakni Operasi Ketupat 2024. Sandi berharap rekan-rekan media bisa menginformasikan terkait dengan imbauan Kamtibmas, arus mudik dan cara bertindak kepolisian pada saat pelaksanaan operasi nanti.

Baca Juga :  Kompak, NU dan Muhammadiyah Harap Pilpres Kondusif: Yang Menang jangan Jumawa

“Kami mohon dukungan dan kolaborasi dalam menyajikan informasi terkait imbauan Kamtibmas, rekomendasi waktu mudik, one way, Contra flow, ganjil-genap termasuk kinerja kepolisian baik sebelum dan sesudah Operasi Ketupat,” kata Sandi.

Dirinya berharap, dalam momen bulan Ramadan ini, sinergisitas antara Polri dengan media makin erat. Tak lupa, Sandi menyampaikan bahwa Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menitipkan salam hormat kepada rekan-rekan Pemred.

“Kapolri menitipkan salam hormat kepada rekan-rekan Pemred dan mengapresiasi atas dukungan rekan-rekan media, sehingga Polri dapat terus meningkatkan kepercayaan masyarakat,” tuturnya. (DL)

Berita Terkait

Empat Siswa Mewakili Sumut Pada Acara FTBIN Di Jakarta Faisal Hasrimy Apresiasi
DPP BARA JP Dorong Jokowi Untuk Memimpin Salah Satu Parpol
Halal Bihalal PDBN 2024, Fathan Subchi Banjir Ucapan Selamat dari Berbagai Kalangan
Tentang Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
KIP: Keterbukaan Informasi Publik dapat Mendukung Stabilitas Sektor Kamtibmas
PLN Mobile Proliga 2024 Siap Digelar, Kolaborasi Dukungan Untuk Pengembangan Voli di Tanah Air
Dua Pegawai Selundupkan Narkoba !!! Sekjen Granat Desak Menhub Cabut Izin Operasional Lion Air
Permasalahan Kepemilikan Rekening BCA Pribadi di Apartemen Puri Kemayoran

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 16:53 WIB

Sayembara Maskot Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Bantaeng Tahun 2024, Ini Kata Aspar Ramli

Minggu, 5 Mei 2024 - 16:03 WIB

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 11:06 WIB

AKBP Jacky Pimpin Personel Polres Bantaeng Touring Assiama Presisi

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:50 WIB

Pj. Bupati Bantaeng Apresiasi Penanaman Pohon Buah di Wilayah Kodim 1410/Bantaeng

Sabtu, 4 Mei 2024 - 10:18 WIB

Masyarakat Desa Pattaneteang Antusias Ikuti Assiama Presisi Polres Bantaeng di Bidang Kesehatan

Sabtu, 4 Mei 2024 - 07:43 WIB

Ingin Lebih Dekat dengan Masyarakat, Kapolres Bantaeng Sambangi warga desa Pattaneteang

Jumat, 3 Mei 2024 - 12:45 WIB

Beri Dukungan, Pj Bupati Bantaeng Hadiri MTQ Ke-33 Tingkat Sulsel di Takalar 

Jumat, 3 Mei 2024 - 06:36 WIB

Makna Hari Pendidikan Nasional di sudut Pandang Kapolres Bantaeng

Berita Terbaru

JABODETABEK

Warga Panbar Curhat ke Helmy Halim Soal SMP Negeri

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:36 WIB

BANTAENG

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 16:03 WIB